loading...

Seluruh Penumpang Pesawat AMA Dipastikan Meninggal, Jenazah Telah Dievakuasi Wamena

Dokpri.Bonny.L

Proses pencarian pesawat AMA yang hilang kontak rabu kemarin (05/07), 8 menit setelah lepas landas dari Wamena, Papua, telah ditemukan, kamis pagi, (06/07). Dipastikan seluruh penumpang dan kru pesawat tewas.


Hal tersebut dikatakan Direktur Association Mission Aviation (AMA) Papua, Djarot Soetanto, kepada awak media, di Kantor AMA yang ada di kawasan bandara Sentani Jayapura, Papua, kamis pagi (06/07).

Tim pencari terdiri atas gabungan Basarnas, Komite Nasional Keselamatan Transportasi, dan pihak Airfast kurang lebih empat orang. Tim juga dibantu TNI/Polri dan warga setempat.

“Kondisi pesawat dalam keadaan hancur, dan 5 orang yang berada dalam pesawat sudah meninggal,” imbuh Djarot.

Saat ini kelima jenazah berhasil dievakuasi ke RSUD Wamena oleh Tim DVI Polda Papua.

Dokpri.Bonny.L

Sebelumnya diberitakan pada Rabu siang (5/7/2017) sekitar pukul 11.08 wit, Pesawat Pilatus PK-RCX yang dibawa oleh Pilot Wauters Mulder dan Co Pilot Ido Naibaho, hilang kontak saat bertolak dari Wamena menuju Darakma.

Pesawat Pilatus PK-RCX ditemukan oleh tim pencarian lokasi Rabu sore (5/7/2017) dengan kondisi pesawat hancur. Wreckage pesawat ditemukan di ketinggian 8500 feet, di koordinat S04 10.75 E138 51.45 sekitar 8 neutical mile dari wamena bearing 230.

Pesawat Pilatus PK-RCX tersebut melayani rute penerbangan Jayapura-Tanime, Tanime-Wamena, Wamena-Darakma, dan Darakma-Nabire.

Adapun identitas penumpang yang ada dalam pesawat tersebut adalah sebagai berikut (termasuk Pilot dan Co Pilot) :

1. Wauter Mulder : Pilot
2. Valens Ido Naibaho : Co-pilot
3. Sanabut : Penumpang
4. Don : Penumpang
5. Omdomget : Penumpang

0 Response to "Seluruh Penumpang Pesawat AMA Dipastikan Meninggal, Jenazah Telah Dievakuasi Wamena"

Post a Comment